flatnews

Fulham Yang Terakhir Naik, Bisa Jadi Yang Paling Awal Turun


Jika Anda termasuk yang setia mengikuti blog saya sebelumnya, yakni bolaitubal.com (mohon maaf sebelumnya karena saking sedihnya blog tersebut diblokir oleh kominfo hingga saya tak punya tenaga untuk berpamitan) maka Anda mungkin akan tidak asing dengan artikel kali ini. Ya, inilah prediksi peruntungan 3 tim promosi yang akan mengarungi kerasnya kancah Premier League 2020/2021. Kami menggunakan metode perhitungan yang kami sebut sebagai metode Firetog, sebuah metode yang dikembangkan oleh salah satu penulis si situs Fantasy Football Scout.

Seperti biasa, memasuki musim baru, EPL akan kedatangan 3 tim. Leeds United, West Bromwich Albion dan Fulham, yang siap meramaikan kancah Premier League 2020/2021 setelah di musim sebelumnya berjibaku di divisi Championship. Leeds United adalah yang paling saya tunggu kiprahnya musim ini, berkat nama besar sang pelatih maupun nama besar mereka sendiri di masa lalu. Bagaimana peruntungan ketiganya di EPL musim ini? Mari kita lihat bersama tabel di bawah ini.

Tabel di atas menunjukkan bagaimana peruntungan tim-tim promosi di musim perdananya kembali berlaga di EPL dalam 5 musim terakhir. Dari tren nilai rata-rata, menunjukkan bahwa tim promosi masih akan terlihat kesulitan mengarungi musim pertamanya kembali ke EPL.

Musim lalu Sheffield United berhasil menjadi lulusan terbaik Championship dengan finish di posisi 9 klasemen akhir EPL, dan sempat memunculkan nama John Lundstram sebagai seorang legenda dalam perspektif FPL. Prediksi kami di awal musim lalu menyebutkan bahwa hanya ada 1 tim promosi yang akan kembali terjerumus, rupanya sangat tepat. Hanya saja, kami tidak menyangka bahwa Norwich-lah yang akan kembali terdegradasi mengingat mereka sangat produktif ketika naik kelas. Sekarang, mari kita lihat bagaimana prediksi tim-tim promosi kita musim ini dengan berkaca dari performa ketiganya musim lalu.

Dengan menggunakan metode Firetog, maka Leeds United kami prediksi akan menjadi tim promosi musim ini yang performanya paling bagus. Namun, ketidakmampuan para tim promosi musim lalu mencetak banyak gol, membuat hitung-hitungan ini menjadi semakin sulit untuk mereka. Kami prediksikan, Leeds akan cukup superior melawan tim-tim papan bawah, namun akan kesulitan untuk menembus posisi 10 besar.

West Brom sebagai runner-up Championship musim lalu, kami prediksikan nasibnya kurang lebih akan sama seperti Aston Villa, berjuang di zona degradasi sepanjang musim. Mereka mungkin juga akan membutuhkan tragedi VAR alias keberuntungan level dewa yang musim lalu justru menyelamatkan Aston Villa dari kejatuhan.

Fulham yang berhasil promosi setelah melalui babak play-off kami prediksikan sebagai yang paling akan mengalami kesulitan. Dari tabel di atas, dengan asumsi bahwa mereka akan mengalami selisih gol minus 42, Fulham akan menyamai 'prestasi' Norwich yang musim lalu menjadi juru kunci EPL dengan selisih gol minus 49. Kebetulan, Fulham sendiri punya rekor buruk yakni mengecewakan banyak pemain FPL dimana aset-aset mereka sering tiba-tiba mengalami paceklik gol.

Fulham Yang Terakhir Naik, Bisa Jadi Yang Paling Awal Turun. Itulah prediksi akhir kami. Tentu saja, ini hanyalah hitung-hitungan sederhana dari seorang fans sepakbola. Entah nantinya benar atau tidak, semuanya akan tergantung pada banyak hal yang tentunya akan sangat sulit diperkirakan. Bagaimana menurut Anda?

Related

Pemain FPL 2024/2025 Terbaik untuk Gameweek 15: Analisis dan Rekomendasi

For Fantasy Premier League (FPL) enthusiasts, selecting an optimal team for each gameweek is an art in itself. We have analyzed player performances, fixture schedules, and the latest statistical data ...

FPL Gameweek 13 Captain and Differential Picks: Key Insights

As we approach FPL Gameweek 13 (deadline: 29 November 2024), here’s an overview of the best captaincy options, differential picks, and key insights on player form, favorable fixtures, and injury updat...

FPL 2024/2025 Gameweek 12: Transfer Suggestions & Tactical Insight

 Gameweek 12 semakin dekat, dan para manajer FPL perlu mempertimbangkan transfer yang tepat serta strategi taktis untuk memaksimalkan poin. Berikut ini adalah rekomendasi transfer dan wawasan tak...

Posting Komentar Default Comments

emo-but-icon
:noprob:
:smile:
:shy:
:trope:
:sneered:
:happy:
:escort:
:rapt:
:love:
:heart:
:angry:
:hate:
:sad:
:sigh:
:disappointed:
:cry:
:fear:
:surprise:
:unbelieve:
:shit:
:like:
:dislike:
:clap:
:cuff:
:fist:
:ok:
:file:
:link:
:place:
:contact:

Klasemen EPL

item